Usulkan "Jateng di Rumah Saja", Ganjar: Saya Ingin Melihat Jawa Tengah Sepi

Untuk menekan persebaran Covid-19, Pemerintah Provinsi Jawa Tengah bakal mengusulkan sebuah gerakan bernama “ Jateng di Rumah Saja”. Gerakan ini bertujuan agar masyarakat mengurangi kegiatan di luar rumah supaya. Rencananya, saat “ Jateng di Rumah Saja” berlangsung, seluruh warga Jawa Tengah diminta untuk tetap berada di rumah selama dua hari. 

Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo menyebut upaya itu diharapkan bisa mengurangi aktivitas warga yang menimbulkan keramaian di luar rumah. “Dengan cara itu, maka potensi terjadinya kerumunan pasti tidak terjadi. 

Juga aktivitas yang menimbulkan keramaian juga pasti tidak ada. Dengan cara itu, kita bisa menyetop penyebaran Covid-19," ujar Ganjar di kantornya, Senin (1/2/2021).

Dia mengatakan usulan ini pantas dijajal karena kasus Covid-19 terus bertambah, meski sejumlah kebijakan telah dijalankan. "Saya ingin mengusulkan, bisa tidak masyarakat menahan diri di rumah secara serentak. Namanya program Jateng di Rumah Saja. Kebijakan ini sedang kita siapkan, syukur-syukur di weekend ini kita di rumah saja semuanya. 

Jadi, saya pengen melihat Jawa Tengah sepi, minimal dua hari saja," urainya. Bakal disosialisasikan Ganjar menggarisbawahi usulan itu bukan untuk menakut-nakuti masyarakat, melainkan agar membangun kesadaran bahwa Covid-19 berbahaya. Ia menuturkan virus tersebut telah merenggut banyak korban jiwa. "Apakah kita tidak bisa membangun kesadaran itu. 

Kalau dua hari saja kita menjaga diri dan menahan diri untuk tidak keluar rumah, maka nanti bisa dilihat apakah ini bisa efektif," ucapnya. Dia menambahkan “Jateng di Rumah Saja” bakal disosialisasikan ke seluruh warga di provinsinya.

“Intinya ya di rumah saja, jadi kita coba menahan diri dua hari saja, mungkin apa tidak. Ini yang kita siapkan. Nanti Pak Sekda akan bicara dengan seluruh Sekda kabupaten/kota kita sosialisasikan kepada masyarakat. Yuk kita menahan diri. Anggap saja seperti camping di rumah, tidak keluar," jelasnya.

 Sumber: Kompas.com 

(Penulis: Kontributor Semarang, Riska Farasonalia | Editor: Khairina)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Usulkan "Jateng di Rumah Saja", Ganjar: Saya Ingin Melihat Jawa Tengah Sepi", Klik untuk baca: https://regional.kompas.com/read/2021/02/01/17191771/usulkan-jateng-di-rumah-saja-ganjar-saya-ingin-melihat-jawa-tengah-sepi.


Posting Komentar untuk "Usulkan "Jateng di Rumah Saja", Ganjar: Saya Ingin Melihat Jawa Tengah Sepi"

POPULER SEPEKAN

Linda Sahabat Vina Akhirnya Buka Suara usai Pegi Ditangkap
Merpati Kolongan Laku 1,5 Miliyar
Masukin Cowok Bangladesh Tidur Bareng Sekamar, Seorang PMI Dipolisikan Majikan
Demi Memenuhi Kebutuhan Popok dan Susu Bayi Umur 10 Bulan Dicat Silver Untuk Mengemis
Muncul Grup Lawak Mirip Warkop DKI, Indro Warkop Marah Hingga Sebut Tak Punya Etika
 Siswi SMP di Ajibarang Diperkosa Ayah dan Kakak sejak Usia 12 Tahun
KARTU PRAKERJA GELOMBANG 69 BERKEMUNGKINAN AKAN DIBUKA SEBENTAR LAGI
Aplikasi Penghasil Saldo Dana di Bulan September Terbukti Membayar
Gadis Belia Jadi Korban Pencabulan Oleh Pegawai Salon di Cipari Cilacap
Ngaku "Kyai Sakti" Bisa Obati Segala Penyakit, Warga Banyumas Ditangkap Polisi